Cara Mencairkan Saldo Paypal ke Dana Secara Mudah

  • 2 min read
  • Apr 11, 2020
Cara Mencairkan Saldo Paypal ke Dana Secara Mudah

Cara Mencairkan Saldo Paypal ke Dana – Apakah kamu sedang mencari cara withdraw atau transfer Paypal ke Dana? Tepat sekali karena saya akan membahasnya disini, jadi baca sampai selesai ya.

Ketika melakukan transaksi secara online pasti diperlukan alat pembayaran, nah salah satunya yaitu PayPal. Ini merupakan rekening virtual yang menyediakan layanan jasa transfer uang dan pembayaran online. Paypal sendiri sudah terkenal dalam kancah internasional jadi tidak usah diragukan lagi. Selain untuk transaksi pembayaran, saldo Paypal juga bisa ditarik dalam bentuk tunai ke akun E-wallet seperti Dana seperti yang dijelaskan pada proses withdraw paypal ke gopay.

Dana merupakan salah satu dompet digital (ewallet) yang cukup terkenal di Indonesia. Memiliki banyak fitur dan layanan yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari seperti membeli pulsa, bayar listrik, air dan masih banyak lagi. Jadi tidak heran banyak orang yang memindahkan uang mereka ke saldo Dana.

Panduan Cara Mencairkan Saldo Paypal ke Dana

Sebelum melakukan proses pencairan saldo Paypal, kamu harus memiliki akun Dana terlebih dahulu. Cara membuat akun Dana cukuplah mudah, yang perlu dilakukan yaitu download dan install aplikasinya saja. Setelah itu tinggal daftarkan saja nomor hp melalui aplikasi tersebut. Jika semuanya sudah siap, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini.

» Tambahkan Dana sebagai Rekening Bank di Paypal

Langkah pertama kamu masuk ke rekening virtual Paypal melalui aplikasi di ponsel atau mengunjungi situs paypal.com. Kemudian kalian perlu menambahkan akun Dana sebagai rekening bank dengan cara klik opsi Wallet → Hubungkan ke rekening bank.Cara Mencairkan Saldo Paypal ke Dana

» Hubungkan Dana ke Paypal

Selanjutnya akan muncul formulir yang harus kamu isi, silahkan perhatikan berikut:

  • Nama Bank : PT BANK CIMB NIAGA,Tbk
  • Kode Bank : 0220026
  • Nomor Rekening : 8059(nomor hp Dana)
  • Jika semua kolom sudah terisi, klik Hubungkan Bank Anda.

menambahkan identitas rekening bank di paypal

Misalnya nomor hp yang terdaftar Adalah 081223445667 maka nomor rekening isi dengan 8059081223445667.

» Rekening Dana Telah Ditambahkan

Apabila kamu belum melakukan verifikasi nomor hp maka akan dikirimkan kode melalui sms. Namun jika sudah verifikasi akan lansung terhubung seperti gambar di bawah ini. Rekening paypal berhasil ditambahkan

» Cara Mencairkan Saldo Paypal ke Dana

Setelah kamu sudah mempersiapkan akun Dana dan menambahkan rekening baru ke Paypal. Sekarang saatnya untuk mencairkan Saldo Paypal ke Dana. Sebenarnya caranya cukup mudah seperti Withdraw ke rekening bank lokal pada umumnya. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Pertama silahkan masuk ke Akun Paypal, setelah itu klik pada opsi menu Tarik.
  2. Kemudian pilih PT BANK CIMB NIAGA,Tbk yang sudah ditambahkan tadi, lalu klik Berikutnya dan isi jumlah saldo paypal yang ingin dicairkan ke Dana.
  3. Selanjutnya akan muncul konfirmasi bank dan jumlah saldo yang ditarik. Pastikan semua data sudah benar kemudian klik Transfer Sekarang.
  4. Selesai, silahkan tunggu 2-4 hari kerja hingga saldo masuk ke rekening/akun Dana.

Mengingat waktu withdraw yang tidak sebentar, disarankan untuk melakukan penarikan saldo pada hari kerja senin sampai jum,at.

Lihat Juga :

Akhir Kata

Seperti itulah Cara Mencairkan Saldo Paypal ke Dana Secara Mudah. Satu hal lagi yang mimin lupa sampaikan, bahwa pencairan saldo dibawah $100 akan ada biaya tambahan. Sedangkan diatas $100 maka akan bebas biaya transaksi. Sekian tutorial ini saya buat, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *