Cara Menambahkan Tempat Usaha di Maps dengan Google Bisnisku

  • 2 min read
  • Apr 30, 2020
Cara Menambahkan Tempat Usaha di Maps dengan Google Bisnisku

Cara Menambahkan Tempat Usaha di Google Maps – Sekarang perkembangan dunia bisnis sudah semakin maju dan pesat. Baik itu bisnis atau usaha yang dijalankan secara offline maupun online. Namun satu hal yang terpenting dari suatu usaha adalah seberapa mudahnya tempat usaha tersebut dapat ditemukan. Salah satu cari agar tempat usaha mudah ditemukan yaitu dengan menambahkan di maps dengan aplikasi Google Bisnisku.

Google Bisnisku adalah aplikasi yang dibuat agar pelaku usaha dapat menambahkan tempat usaha ke Google Maps. Selain itu dengan aplikasi tersebut pelaku usaha dapat membuat profil bisnis, memberikan jam kerja, layanan dan setiap pengunjung dapat memberikan ulasan.

Nah dengan begitu tempat usaha dapat semakin berkembang, populer dan mudah ditemukan oleh calon pembeli. Bagi kalian yang sedang mencari cara menambah tempat usaha di Maps dari Google Bisnisku, silahkan simak langkah-langkah di bawah ini.

Cara Menambahkan Tempat Usaha di Google Maps dengan Google Bisnisku

Agar tempat usaha yang kalian kelola bisa masuk di Maps, disini saya menggunakan aplikasi bernama Google My Business (Bisnisku). Dengan aplikasi ini kalian bisa membuat profil bisnis, alamat, jam operasional dan layanan lainnya.

» Mendaftar Google Bisnisku

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah download dan install aplikasi Google Bisnisku di ponsel Android atau iPhone. Selain aplikasi kalian juga bisa mengunjungi situs www.google.com/business/.

Baiklah, untuk memulainya silahkan ikuti panduan berikut:

  1. Buka atau kunjungi situs Google Bisnisku dan klik login.
  2. Masukkan nama bisnis/usaha kalian.
  3. Isi secara lengkap alamat kantor, usaha, toko atau restoran kalian.
  4. Sesuaikan tempat usaha dengan titik yang lebih akurat.
  5. Pilih kategori bisnis yang paling sesuai. Misalnya kalian mempunyai usaha tempat makan di daerah Semarang maka pilihlah kategori “restoran”. Hal ini berfungsi agar Google dapat mengoptimasi hasil pencarian ketika seseorang menulis kata Restoran di daerah semarang.
  6. Selanjutnya masukkan nomor telepon yang bisa dihubungi pelanggan dan tambahkan website jika ada.
  7. Kalian diminta untuk memilih menerima newslatter deri Google atau tidak.
  8. Pilih metode verifikasi, hal ini penting agar tempat bisnis kalian tidak diambil alih oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Setidaknya ada 2 pilih verifikasi seperti Telpon dan Surat (POS), kalian pilih Surat saja karena gratis dan aman.

Video paduan bisa dilihat di bawah ini.

***

Lama waktu pengiriman surat berisi pin untuk verifikasi berbeda-beda tergantung dari lokasi. Setelah surat sudah datang, jika ingin verifikasi kalian cukup buka aplikasi Google Bisnisku atau melalui web. Kemudian pilih opsi menu Verify location.

» Melengkapi Profil Google Bisnisku

Setelah berhasil mendaftar Google Bisnisku kalian perlu melengkapi informasi seputar tempat usaha yang akan kalian masukkan di Maps. Hal ini penting agar konsumen tahu secara detail mengenai tempat usaha kalian. Informasi yang perlu dilengkapi antara lain adalah :

  • Isi Deskripsi yang memberikan informasi seputar bisnis atau usaha. Jumlah maksimal yang bisa ditulis sebanyak 750 kata.
  • Mengunggah foto.
  • Memasukkan jam operasional.
  • Fasilitas
  • Menu

Baca Juga :

Kesimpulan Cara Menambahkan Tempat Usaha di Google Maps

Jadi seperti itulah langkah-langkah yang harus dilakukan untuk menambahkan tempat usaha di Google Maps. Dari tulisan di atas dapat disimpulkan bawah cara paling mudah yaitu dengan menggunakan layanan Google Bisnisku atau My Business. Semoga tulisan ini bermanfaat, apabila ada pertanyaan silahkan tinggalkan di kolom komentar.

Post Terkait :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *